INSPIRASIJATENG.COM – Ketahanan pangan di Kabupaten Magelang mendapat dorongan besar dengan dimulainya program penanaman cabai yang digagas Polsek Candimulyo bersama kelompok petani milenial “Sido Maju bersama Juara.” Dusun Ngrantunan dan Dusun Mantenan menjadi titik awal perjuangan, di mana generasi muda mengambil peran sebagai penggerak utama. Senen (13/1/2025).
Kapolsek Candimulyo, Iptu Wachid, mengungkapkan bahwa penanaman cabai adalah langkah nyata dalam menjawab tantangan ketahanan pangan.
“Cabai adalah komoditas vital. Ketika harganya melambung, masyarakat paling terdampak. Program ini bertujuan menciptakan pasokan yang stabil dan mendukung perekonomian lokal,” jelasnya .
Inisiatif ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto, yang mendorong penguatan sektor pertanian sebagai fondasi stabilitas perekonomian nasional. Polsek Candimulyo, bersama Forkopimcam dan pemerintah desa, membangun sinergi untuk menjadikan Candimulyo sebagai wilayah percontohan dalam produksi cabai.
Camat Candimulyo, Yoga, menyatakan optimismenya terhadap program ini. “Cabai sering menjadi penyebab utama kenaikan harga bahan pokok. Dengan program ini, masyarakat Candimulyo tidak hanya dapat memenuhi kebutuhannya sendiri, tetapi juga berkontribusi pada pasokan cabai di Magelang. Ini adalah langkah besar,” katanya .
Tidak hanya sekedar program biasa, inisiatif ini memberikan ruang bagi generasi muda di Desa Sonorejo dan Desa Giyanti untuk berkontribusi. Mereka adalah wajah masa depan pertanian.
Perwakilan dari kelompok Champion Kabupaten Magelang menuturkan, “Bertani bukan hanya tentang hasil panen, tetapi juga tentang bagaimana membangun kemandirian. Kami bangga bisa berpartisipasi dalam program ini.” mengungkapkannya.
Penanaman cabai ini diprioritaskan untuk memastikan stabilitas harga di pasaran, mengingat harga cabai yang pernah menyentuh Rp100.000 per kilogram. Jika program ini berhasil, Candimulyo berpeluang menjadi sentra produksi cabai di Kabupaten Magelang.
Di balik keberhasilan program ini, ada semangat gotong royong yang menjadi motor penggerak. Polsek Candimulyo dan masyarakat desa bersatu dalam visi yang sama: menciptakan perubahan nyata untuk masa depan.
“Kami memulai dari hal kecil, namun dengan kerja keras dan kebersamaan, hasilnya akan besar. Candimulyo siap menjadi contoh sukses,” tutur seorang petani muda dengan senyum optimis .
Penulis; agr/atr
Editor: Redaksi